You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Cigentur
Desa Cigentur

Kec. Paseh, Kab. Bandung, Provinsi Jawa Barat

Bersama membangun desa melalui tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan, akuntabel dan partisipatif menuju desa yang maju, mandiri dan berbudaya berlandaskan ahlakul karimah Bersama membangun desa melalui tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan, akuntabel dan partisipatif menuju desa yang maju, mandiri dan berbudaya berlandaskan ahlakul karimah Wilujeng Sumping di Web Resmi Desa Cigentur :  www.cigentur.desa.id

Pemasangan CCTV di Desa Cigentur dalam Upaya Meningkatkan Pelayanan & Keamanan,

Nurdin Hidayatulloh elghifari 14 November 2018 Dibaca 978 Kali
Pemasangan CCTV  di Desa Cigentur dalam Upaya Meningkatkan Pelayanan & Keamanan,

Cigentur, Rabu (14/11/2018).

Banyak terobosan yang telah dilakukan H. HIDAYAT sebagai Kepala Desa (Kades) Cigentur, salah satunya pemasangan kamera CCTV di kantor desa yang di alokasikan dari  anggaran Alokasi Dana Desa (ADD)  Tahap II TA  2018 sebesar Rp. 6.000,000.-  . Hal ini dilakukan dalam upaya pemantaun kinerja perangkat desa dalam peningkatan pelayanan publik ke masyarakat.

Kita sebagai perangkat desa harus melayani dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dengan baik, salah satu upaya yang kita lakukan adalah pemasangan kamera CCTV di 4 titik di kantor desa, intinya perangkat desa dalam bekerja bisa kita pantau dimana saja," ujar H. HIDAYAT,

<iframe src="//www.youtube.com/embed/LM6aI9nRSfs?list=PLje8rhXWKBMdRo7ZDZzn-GjPBxpgKt5s0" width="300" height="150" frameborder="0" allowfullscreen="allowfullscreen"></iframe>

Dijelaskan H. HIDAYAT, pengawasan terhadap keamanan kantor desa pun bisa terjaga dengan baik dan Linmas dalam melakukan tugasnya juga terpantau setiap saat. Bisa di cek melalui handpone yang terpantau melalui kamera CCTV, ketika Linmas  tidak ada masuk bekerja dalam menjalankan Piket malam hari  di kantor desa .

Ujar PLD Desa Cigentur DAUD HIDAYAT. S.Pd:  Saya selaku PLD memberikan apresiasi kepada pemerintahan desa cigentur yang telah memasang CCTV , ini merupakan  salah satu upaya desa meningkatkan kapasitas kinerja aparatur desa , dan merupakan sebuah  pengawasan juga untuk keamanan yang terjadi di kantor desa cigentur.

Menurut Ketua BPD Desa Cigentur H. Moch. WAWAN SETIAWAN ,Dengan dianggarkannya CCTV untuk meningkatkan kinerja perangkat desa termasuk  BPD dan LPM juga,   dan untuk pengamanan juga diluar jangan sampai ada orang-orang yang jahat, tidak ketahuan.

Dan kami sangat mengapresiasi dengan adanya usulan-usulan yang telah kami rekomendasi.

 Namun penulis berpendapat ada alasan lain mengapa Pemerintah Desa memerlukan CCTV, yaitu :

  1. Mengurangi atau bahkan meniadakan resiko kehilangan barang-barang perkantoran Pemerintah Desa untuk memaksimalkan profit.
  2. Untuk antisipasi tindak kejahatan kriminal (crime action), pencurian, perampokan, dan banyak lainnya sehubungan dengan tindak kejahatan dan kegiatan-kegiatan yang tidak diinginkan.
  3. Dapat dijadikan arsip kegiatan administrasi perkantoran sehari-hari, karena hasilnya dapat direkam di DVR / media perekam video.
  4. Melindungi dan memproteksi Perangkat Desanya serta aset berharga.
  5. Bahan bukti yang otentik bila terjadi hal-hal yang tak diinginkan, karena bukti dapat diputar ulang di komputer dan DVR.
  6. Mengawasi situasi perkantoran setiap saat dari tempat lain.

 

Dan masih banyak lagi manfaat yang dapat diperoleh dengan adanya installasi CCTV ini, tidak hanya meningkatkan keamanan tetapi juga memudahkan pengawasan.

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image