Cigentur - Kegiatan Sosialisasi yang di adakan oleh Forum Tiga pilar yaitu “Kepolisian, TNI dan Kesbangpol Kabupten Bandung” dalam rangka menjelang pilkades serentak di wilayah Kabupaten Bandung dengan narasumber oleh Kapolres Bandung, Anggota Dewan Komisi A, Kesbangpol Kabupten Bandung serta dihadiri oleh para Camat se Dapil 5 (Ibun, paseh, Majalaya dan solokan jeruk) Babinsa, Bhabinkatibmas, Panitia Pilkades serta Panwas Pilkades, bertempat di Gedung Olah Raga SAJABAT Kecamatan Majakaya, Jum’at 02/08/2019.
Dengan kegiatan sosialisai kepada para penyelenggara panitia, panwas, kapolsek, Danramil serta para Camat se wilayah dapil 5 yakni; Ibun, Majalaya, Paseh dan Solokan Jeruk, untuk mejadikan pilkades serentak ini berjalan dengan aman damai dan tentram tanpa masalah sehingga pilkades serentak ini berjalan Aman tertib, sukses tanpa ekses di wilayah hukum Polres Bandung.
Kepala Bidang Kesbangpol Kewaspadaan dan Kerjasama Inteljen Aam Rahmat,Msi setelah di konfirmasi terkait kegiatan tiga pilar kebangsaan dalam rangka pilkades serentak menyampaikan ke awak media “Kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk menditeksi kewaspadan konflik dini yang di atur dalam pemendagri tentang konflik sosial di masyarakat terkait pilkades serentak di Kabupaten Bandung”.
Kepala Kesbangpol H. Imam Iryanto, Sos,M,Ap menambahkan “Kegiatan sosialisasi ini tahap pertama udah di laksanakan di Polres Bandung, Kami kumpulkan para Camat Kapolsek, Danramil dan hasilnya kami di tindak lanjut di tiap dapil 1 sampai 7, dengan tujuan menyamakan presepsi sinergitas dalam rangka pilkades serentak di Kabupten Bandung sehingga akan menanggulangi konflik sosial dalam pilkades seretak di bulan oktober 2019 mendatang, ujarnya kepada awak media.
"Forum koordinasi sinergitas tiga pilar kecamatan dan desa ini dalam rangka kewaspadaan dan deteksi dini potensi konflik sosial pada pelaksanaan tahapan pilkades serentak. Pertemuan sinergitas tiga pilar ini bertujuan mengantisipasi potensi konflik," Tambah Cecep Suhendar dari komisi A DPRD penyelenggara dari kesbangpol.