Desa Cigentur

Kecamatan Paseh
Kabupaten Bandung - Jawa Barat

Artikel

Kades Cigentur Bersama Linmas Gencar Ronda Malam

ADMIN

09 Agustus 2019

569 Kali Dibaca

Cigentur - Demi meningkatkan keamanan lingkungan, Kepala Desa Cigentur bersama Linmas, gencar melakukan sistem keamanan lingkungan (Siskamling). Ronda malam yang dilaksanakan setiap hari itu diharapkan dapat mengatasi permasalahan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kantibmas). 
Kepala Desa Cigentur, H. Hidayat, Kamis (08/08/2019), mengatakan pihaknya tengah gencar mengaktifkan kegiatan ronda malam bersama Linmas dan juga masyarakat setempat. Sebab, keamanan lingkungan merupakan tanggung jawab semua warga dalam menjaga kantibmas.
"Dalam beberapa Tahun terakhir ini,  kami mulai gencar melaksanakan ronda malam keliling bersama Linmas. Bahkan, tiap malam saya sendiri langsung ikut ronda malam. Kalau bukan kita, siapa lagi yang mau menjaga keamanan desa sendiri," kata dia. 
Menurutnya, Siskamling atau ronda malam harus ditingkatkan dengan kesadaran warga, sehingga tidak mungkin setiap hari mengandalkan anggota kepolisian. Untuk itu, dengan adanya ronda malam diharapkan kebersamaan dapat terjalin di kalangan masyarakat. 
Sementara itu, Bhabinkamtibmas, Dadi Kusumah, mengatakan pihaknya mengapresiasi kegiatan siskamling yang saat ini gencar dilakukan. Sebab, kegiatan ini sangat efektif dalam mengurangi tindak kriminalitas yang terjadi di desa. 
"Tentunya dengan Siskamling inu bisa menjaga situasi kamtibmas di desanya, sehingga tercipta situasi yang aman dan nyaman. Saya berharap desa lain bisa menerapkan program siskamling tersebut," kata dia.

Kirim Komentar

Nama
Telp./HP
E-mail

Komentar

Captha

Komentar Facebook

Statistik Desa

Aparatur Desa

Kepala Desa

H. HIDAYAT

Sekretaris

SIDIK PERMANA, S.sos.I

NURDIN HIDAYATULLOH EL-GHIFARI

ENDUN HAN HAN

ANTON SETIAWAN

ILHAM CAHAYA SAPUTRA

PRAYOGA SETIAWAN

RANGGA SUBAKTI

H. HERMAN

DEDEN DENDI

Kasi Kesejahteraan

AEP SOPYAN

Kasi Pemerintahan

LUTHFI PRAMA RIZKI

Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri

Desa Cigentur

Kecamatan Paseh, Kabupaten Bandung, 32

Transparansi Anggaran

APBDes 2026 Pelaksanaan

APBDes 2026 Pendapatan

APBDes 2026 Pembelanjaan

Lokasi Kantor Desa

Latitude:-7.027761918439549
Longitude:107.79664733558242

Desa Cigentur, Kecamatan Paseh, Kabupaten Bandung - Jawa Barat

Buka Peta

Wilayah Desa